Featured Post (TOP)

23 April 2012

Jejak Berdarah Geng Motor Y-Gen (Jakarta)


April 23, 2012 – 10:26 am
Momok itu bernama Y-Gen. Geng motor asal
Tanjung Priok, Jakarta Utara ini identik
dengan kebrutalan. Geng dengan semboyan
"Don't Make Us Angry"

ini dikenal suka
bikin ulah dan gampang marah.
Nama Y-Gen akhir-akhir ini menjadi buah bibir karena
diduga terlibat pengeroyokan staf khusus Panglima
Armabar Kelasi Satu Arifin Siri hingga tewas.
Y-Gen berdiri sekitar tahun 1990-an. Nama Y-Gen
merupakan singkatan dari Young Generation. Anggota
Y-Gen mayoritas anak muda penghobi motor di wilayah
Tanjung Priok, Jakarta Utara dan sekitarnya.
Majalah detik 23 – 29 APRIL 2012

FOKUS | jejak berdarah y-gen
Salah satu kegiatan rutin Y-Gen adalah melakukan
konvoi yang diikuti ratusan anggotanya setiap Sabtu
dan Minggu dinihari antara pukul 01.00-03.00 WIB.
Geng ini sering ikut trek-trekan di Jalan Benyamin
Sueb, Kemayoran. Namun prestasi geng ini dalam
soal trek-trekan tidak ada yang istimewa.

Mereka dikenal dan disegani karena anggotanya
banyak dan suka malak,ujar Rinto, warga Kelurahan
Cempaka Baru, Kecamatan Kemayoran, yang suka
lihat trek-trekan kepada majalah detik.
Komentar miring soal Y-Gen juga keluar dari mulut
seorang pedagang yang sering mangkal di arena
Kemayoran. Irvan nama
pedagang itu, mengaku,
biasanya setiap akhir
pekan lapaknya dijadikan
tempat tongkrongan
anak-anak motor. Ia juga
tahu nama Y-Gen sangat
disegani anak-anak
motor di Kemayoran. Ya
memang geng motor
dari Tanjung Priok sama
Tanah Abang yang suka
bikin rusuh. Tapi Y-Gen
nggak ada yang ngalahin rusuhnya, kata Irvan.
Karena dianggap suka bikin rusuh, banyak klub motor
memilih menghindar bila Y-Gen datang.
Ciri geng
motor anak utara pakai motor korekan, nggak pada
pakai helm. Kalau datang ratusan motor. Ini yang bikin
takut, terang pedagang rokok itu.


Kisah kebrutalan Y-Gen juga menyebar di milis-milis.
Dalam milis-milis disebutkan Y-Gen sangat arogan,
suka malak, menjambret, dan mengambil paksa
motor orang.
Bahkan saking arogannya, Y-Gen tidak segan-segan
Tap untuk lihat video Y-Gen
menerebos gerbang Tol Sunter.
Courtesy youtube.com
Majalah detik 23 – 29 APRIL 2012



FOKUS | jejak berdarah y-gen
berkonvoi dengan sepeda motor lewat jalan tol. Mereka
biasanya masuk lewat pintu tol Sunter dan kebutkebutan
di jalan bebas hambatan itu. Aksi masuk tol
geng Y-Gen sempat diunduh di situs Youtube. Dalam
tayangan berdurasi 2 menitan itu, terlihat beberapa
motor masuk pintu tol Sunter tanpa rasa cemas. Bahkan
ada yang tidak mengenakan helm.
Meski banyak dikeluhkan, tokoh Y-Gen, Bessy Radja
Gah menampik jika kelompok Y-Gen identik
dengan kriminalitas. Menurut Bessy,
kenakalan anggota Y-Gen sama seperti
anak-anak geng yang lain.
Paling tawuran atau kebut-kebutan
saja, jelas Bessy saat ditemui majalah
detik di rumahnya. Di ruang tamu rumah
Bessy terpampang foto Panglima Koarmabar
Laksamana Muda Didit Herdiawan.
Bessy merupakan kakak Ryu yang
disebut-sebut sebagai ketua Y-Gen. Joshua
Raynaldo Radja Gah yang menjadi
tersangka pembunuhan Arifin merupakan
keponakan Bessy dan Ryu. Tiga kali
majalah detik bertandang ke rumahnya,
Ryu tidak kunjung menampakkan batang
hidungnya. Ia sibuk bekerja,kata Bessy.
Y-Gen dibentuk dengan niat awal sebagai wadah
ngumpul dan konvoi. Bessy tidak menampik ada beberapa
anak Y-Gen yang terlibat kriminalitas, seperti
menjambret tas orang, tawuran, dan pembakaran
mobil. Tapi ulah mereka kemudian dipertanggungjawabkan
Ryu.

Adik saya (Ryu) pernah ditahan di Polres Jakarta
Utara gara-gara anak Y-Gen bakar mobil saat tawuran
di La Piazza. Karena Ryu selama ini dianggap ketua
Y-Gen, ujar Bessy.

FOKUS | jejak berdarah y-gen
Tapi, kata Bessy, bukan berarti Ryu ikut aksi kriminal
yang dilakukan anak-anak Y-Gen. Ryu hanya merasa
ikut bertanggung jawab setiap kegiatan yang dilakukan
Y-Gen merugikan orang lain. Bahkan beberapa kali
Ryu mengembalikan barang-barang hasil rampasan
anggota Y-Gen kepada pemiliknya.
Ryu disebut sebagai bos Y-Gen bukan karena dipilih
oleh anggota Y-Gen. Melainkan karena Ryu dianggap
senior lantaran usianya lebih tua dari anggota Y-Gen
yang umumnya masih
ABG. Selain itu Ryu juga
dikenal royal karena suka
membayari bensin dan
membelikan makanan
untuk anak-anak Y-Gen.
Jadi Ryu sebenarnya
bukan ketua atau bos YGen.
Tapi karena dia baik
sama anak-anak, mereka
kemudian mendaulat Ryu
sebagai bos. Gitu aja sebenarnya,
terang Bessy.
Polisi tampaknya tidak bisa berbuat banyak menghadapi
Y-Gen. Sebelum kasus Arifin, belum ada catatan
anggota Y-Gen yang ditangkap.
Menurut informasi yang diperoleh majalah detik, polisi
sungkan terhadap Y-Gen karena anggotanya kebanyakan
anak-anak kolong. Mereka berasal dari kompleks
AD, AL, dan Brimob yang ada di wilayah Jakarta
Utara. Bahkan ada juga polisi yang menjadi anggota
Y-Gen. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto
mengatakan, polisi masih mendalami aktivitas
Y-Gen yang meresahkan. Sejauh ini yang ia tahu Y-Gen
adalah geng motor sama seperti yang lainnya. (DEN/YOG)
Artha Gading pada malam hari.

 

Subscribe to our Newsletter

Contact our Support

Email us: Support@templateism.com

Our Team Memebers